Header Ads

Awas..Suka Gigit Pulpen Bisa Menyebabkan Masalah Berikut Ini

Salah satu masalah kesehatan gigi yang bisa sangat merepotkan bagi penderitanya adalah masalah gigi sensitif atau yang kerap disebut sebagai gigi ngilu. Biasanya, masalah gigi sensitif ini dipicu oleh konsumsi makanan yang terlalu panas atau minuman yang dingin. Selain itu, jika kita mengkonsumsi makanan yang memiliki sifat asam, maka hal ini juga menyebabkan masalah gigi sensitif.




Pakar kesehatan gigi bernama drg. Hardini Dyah Astuti, Sp. Perio yang berasal dari Divine Dental Clinic menyebutkan bahwa kebiasaan mengkonsumsi makanan atau minuman dengan sifat asam layaknya minuman bersoda, pempek yang memang memiliki tambahan cuka, hingga buah lemon, bisa menyebabkan masalah gigi sensitif. Karena alasan inilah beliau cenderung meminta kita untuk tidak terlalu berlebihan dalam mengkonsumsinya.

Yang tidak disangka adalah, ada beberapa penyebab lain dari masalah gigi sensitif ini yang tidak kita duga sebelumnya. Sebagai contoh, cukup banyak remaja yang mengalami gigi ngilu gara-gara kebiasaan yang tidak disadarinya saat belajar, yakni menggigit pensil atau pulpen. Sementara itu, para orang tua yang menyikat giginya terlalu kuat juga bisa menyebabkan masalah kesehatan ini. Tak hanya itu, ada sebagian orang yang terkena masalah gigi sensitif akibat dari tekanan pikiran atau stress. Gara-gara masalah kesehatan mental ini, mereka tidur dengan menggeretakkan giginya dan akhirnya memicu rasa ngilu.

Dr. Hardini melanjutkan bahwa demi mencegah datangnya masalah gigi sensitif, ada baiknya kita menjaga kebersihan gigi secara rutin dan memperhatikan makanan yang kita konsumsi. Tak hanya menghindari makanan yang bersifat asam, ada baiknya kita tidak langsung mengkonsumsi makanan atau minuman panas dan dingin dalam waktu yang berdekatan. Sebagai contoh, saat makan bakso yang panas, kita langsung minum es teh. Perubahan suhu yang mendadak ini bisa membuat gigi mudah ngilu dan lebih sensitif.

Tidak ada komentar

Diberdayakan oleh Blogger.