Header Ads

Laur Biasa..Sunat Ternyata Bisa Menurunkan Resiko Terkena Penyakit Berikut Ini

Sebuah penelitian terbaru berhasil menemukan manfaat lain dari tradisi sunat pada kaum pria. Tak disangka, sunat ternyata bisa membantu pria menurunkan resiko terkena HIV dengan signifikan. Seperti apakah hasil penelitian tersebut?




Dalam penelitian yang dilakukan oleh Cindy Liu dan timnya pada 46 orang pria yang berasal dari Uganda, sebuah negara yang ada di Afrika, diketahui bahwa pria yang belum disunat ternyata memiliki resiko tertular HIV lebih tinggi jika dibandingkan dengan pria yang sudah disunat. Hal ini disebabkan oleh banyaknya bakteri yang terkumpul pada bagian ujung organ intim pria yang belum disunat yang membuat resiko penyebaran HIV ini menjadi semakin tinggi.

Dalam studi yang hasilnya kemudian dipublikasikan dalam jurnal berjudul mBio ini, disebutkan bahwa pria yang belum sunat akan memiliki jumlah bakteri anaerob, bakteri yang ada pada ujung alat kelamin pria, 10 kali lebih banyak. Hal ini ternyata berpengaruh pada meningkatnya resiko untuk terkena virus HIV, tepatnya 54 hingga 63 persen lebih besar.

Cindy Liu berkata bahwa para peneliti sebenarnya belum menemukan penyebab mengapa banyaknya bakteri ini bisa meningkatkan resiko penularan HIV. Namun, diduga bahwa banyaknya bakteri-bakteri ini bisa membuat sistem imun tubuh menurun dan akhirnya membuat virus-virus HIV bisa dengan mudah masuk ke dalam tubuh dan menyebar pada saluran darah. Sebagai informasi, ada beberapa bakteri yang mampu memicu peradangan pada tubuh dan menurunkan kekuatan sel imun pada organ vital pria dengan signifikan sehingga resiko terpapar virus juga meningkat. Bakteri tersebut adalah prevotella, dialister, serta finegoldia.

Penelitian yang dilakukan selama dua tahun ini pun menghasilkan rekomendasi bagi kaum pria yang ingin lebih baik dalam menurunkan resiko terkena HIV, yakni dengan melakukan sunat.

Tidak ada komentar

Diberdayakan oleh Blogger.